-
-

Friday, November 11, 2011

Pengguna Kursi Roda Manual Bakar Kalori 3 Kali lebih Besar


(Foto: thinkstock)Jakarta, Saat ini kursi roda ada yang manual dan menggunakan remote untuk mengontrolnya. Tapi orang yang menggunakan kursi roda manual bisa membakar 120 kalori dalam waktu setengah jam atau 3 kali lebih besar dibanding yang menggunakan remote.

Seseorang yang menggunakan kursi roda manual bisa membakar hingga 120 kalori dalam waktu setengah jam jika ia mendorong pada permukaan datar dengan kecepatan 2 mph, atau 3 kali lebih besar dibandingkan dengan orang yang melakukan hal sama tapi menggunakan kursi roda remote.

Jumlah kalori yang dibakar hampir sama dengan seseorang yang mengepel, tapi jika seseorang mengepel dalam waktu 30 menit dengan menggunakan kursi roda manual maka kalori yang dibakar akan lebih banyak yaitu sebesar 258 kalori.

Hasil ini berdasarkan artikel yang ditulis oleh Profesor David R Bassett Jr dari Department of Kinesiology, Recreation and Sport Studies di University of Tennessee, Knoxville.

Dalam artikel ini ia menghitung kalori yang dikeluarkan dari berbagai aktivitas fisik dari orang yang menggunakan kursi roda manual lalu merangkumnya menjadi sumber tunggal dan diterbitkan dalam triwulan dapted Physical Activity Quarterly, yaitu jurnak yang dikeluarkan oleh Human Kinetics Inc.

Pada studi ini peneliti membuat kuesioner dan menganalisis lebih dari 250 studi yang berisi data pengeluaran energi untuk penggunaan kursi roda yang berhubungan dengan aktivitas fisik.

Hasil yang ada menunjukkan bahwa orang-orang penyandang cacat bisa memperoleh manfaat dalam meningkatkan kesehatannya dengan melakukan latihan yang bisa membakar kalori.

"Ini mungkin tidak hanya mendorong orang yang berada di kursi roda untuk melakukan aktivitas seperti berjalan-jalan dengan ajingnya atau bermain basket, tapi Anda masih bisa membakar sejumlah besar kalori," ujar Prof Bassett, seperti dikutip dari ScienceDaily, Senin (31/10/2011).

Department of Health and Human Sciences, AS merekomendasikan orang dewasa yang cacat harus mendapatkan setidaknya 150 menit latihan per minggu agar tetap bisa mendapatkan tubuh dan badan yang sehat.


ver/ir)

email : sales[at]detik.com


detikhealth.com

-

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | fantastic sams coupons