-
-

Tuesday, May 24, 2011

Jangan Anggap Wajar Orang Tua yang Makan Sedikit


(Foto: thinkstock)Jakarta, Orang yang sudah tua umumnya sulit makan, kalaupun makan porsinya hanya sedikit sekali. Kondisi ini sebaiknya tidak dianggap wajar, karena bisa menyebabkan malnutrisi pada orang tua. Orangtua harus tetap makan cukup agar tidak mudah sakit.

"Kebutuhan orang tua tetap ada standarnya, jadi kalau orang tua makan sedikit jangan dianggap biasa dan kalau tidak mau makan maka jangan dianggap wajar," ujar dr Eddy Rizal Wahyudi, SpPD dalam acara media edukasi Sehat dan Mandiri di Masa Tua dengan Menjaga Nutrisi Seimbang di Hotel Akmani, Jakarta, Selasa (24/5/20110.

dr Eddy menuturkan kadang orang tua mengaku 'Saya sudah makan 2 sendok, masih untung saya makan biasanya tidak makan'. Kondisi ini jangan dianggap wajar karena nutrisi yang diterima orang tua harus lengkap dan seimbang.

Nutrisi yang harus dikonsumsi oleh orang tua meliputi makronutrien (karbohidrat, protein, lemak), mikronutrien (vitamin dan mineral), serat serta air. Nutrisi lengkap dan seimbang disini adalah meliputi semuanya dengan takaran yang sesuai.

"Problem besar dari pasien geriatri (orang tua) adalah malnutrisi (gizi salah), jadi bukan hanya gizi kurang tapi juga ada yang berlebih," ujar dr Nina Kemala Sari, SpPD-KGer, FINASIM.

Beberapa hal diketahui bisa menyebabkan orang tua mengalami mal nutrisi dan tidak mau makan yaitu:

Menurunnya sensitifitas pada rasa dan bau makanan sehingga berimbas pada buruknya selera makan Penurunan fungsi mengunyah dan adanya kesulitan dalam menelan Mengalami masalah dalam penyerapan nutrisi Keterbatasan akses terhadap makanan misalnya tinggal di rumah sendirian Adanya penyakit-penyakit tertentu yang membuatnya tidak mau makan Penggunaan obat-obatan yang beragam sehingga mengubah sensasi rasa dan mengurangi selera makan Adanya masalah sosial dan psikis seperti kesendirian, depresi dan demensia
"Sayangnya kondisi ini banyak yang tidak terdiagnosis, padahal ini harus diwaspadai saat ia sudah terkena atau berisiko mengalami malnutrisi," ungkap dokter yang merupakan pakar nutrisi di PERGEMI (Perhimpunan Gerontologi Medik Indonesia).

Jika malnutrisi yang dialami oleh orang tua tidak segera ditangani, maka akan menimbulkan berbagai dampak seperti:

Terhambatnya proses penyembuhan sehingga semakin lama waktu rawat di rumah sakit Berkurang atau hilangnya massa otot Fungsi jantung terganggu Penurunan daya tahan tubuh Peningkatan morbiditas dan mortalitas Mudah mengalami infeksi dan komplikasi Penurunan kualitas hidup
"Infeksi yang paling sering menyerang orang tua dengan malnutrisi adalah infeksi paru-paru dan saluran kencing, sedangkan untuk yang non-infeksi adalah kurangnya massa otot sehingga kalau memegang sesuatu gampang jatuh," ungkap dr Nina.

Untuk itu jika orang tua tidak mau makan atau hanya sedikit sekali, cobalah ketahui apa penyebabnya. Setelah itu berikan ia perawatan sesuai dengan masalah yang mendasari sehingga dampak akibat malnutrisi ini tidak berkelanjutan.
ver/ir)

Redaksi: redaksi[at]detikhealth.com
Informasi pemasangan iklan
Ines - 7941177 ext.523
Elin - 7941177 ext.520
email : iklan@detikhealth.com

-

0 komentar:

Post a Comment

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | fantastic sams coupons